Ada sebuah kisah tentang aktor yang sempurna yang sedang pergi menghadap raja dengan peran seorang Sanyasi. Raja menghormati dia sebagai bhikku besar dan berbagai pertanyaan raja tentang sadhana dan filsafat dijawab dengan memakai istilah-istilah yang tepat.

Raja sangat senang dan memerintahkan Menteri untuk membawa koin emas sebagai persembahan kepada Orang Suci. Sang Sanyasi menolak pemberian itu dan mengatakan bahwa semua kemelekatan dan keinginannya telah tiada.

Beberapa hari kemudian, aktor yang sama datang ke istana Sang Raja sebagai penari perempuan yang sangat luar biasa. Raja menghargainya dan minta Menteri memberikan sepiring koin emas.

Sang penari menerimanya, dan minta tambahan hadiah karena penampilan tari yang dipamerkannya.

Sang Raja curiga dengan suara Sang Penari yang mirip dengan suara Sanyasi beberapa hari sebelumnya. Akhirnya Sang Raja yakin bahwa Sang Penari adalah Sang Sanyasi yang datang beberapa hari sebelumnya.

Sang Raja bertanya mengapa dia minta hadiah lebih banyak sebagai penari akan tetapi menolak pemberian saat sebagai Sanyasi.

Sang aktor menjawab, “Beberapa hari yang lalu saya adalah seorang Sanyasi dan adalah dharma saya untuk menolak hadiah. Sedangkan hari ini saya sebagai penari dan adalah dharma saya memperoleh imbalan sebanyak mungkin dari penonton tarian saya.”

Sang Raja termenung memperoleh pencerahan, dia harus menjalani dharmanya sebagai seorang raja, dan minta penjelasan tentang dharma pada umumnya dan dharma seorang raja khususnya….

 

Buku “Yoga Sutra Patanjali Bagi Orang Modern” buah karya Anand Krishna – Pembelian WA Order: 087885111979

 

Sifat Bawaan Seseorang Diperoleh dari Kehidupannya di Masa Lalu

 

Melalui lembaran buku “Yoga Sutra Patanjali Bagi Orang Modern”, Anand Krishna menjelaskan:

 

“Sebagai hasil (dari karma atau perbuatan baik, buruk, dan di antaranya) muncullah vasana, keinginan-keinginan atau obsesi-obsesi masa lalu, yang belum terpenuhi, mewujud sebagai kebiasaan-kebiasaan dan kecenderungan-kecenderungan.” Yoga Sutra Patanjali IV.8

Perhatikan “sifat bawaan” seseorang, perhatikan sifat bawaan diri sendiri, maka kita bisa tahu seperti apakah kita pada masa lalu.

Seorang pemalas mewarisi kecenderungan dari masa lalu. Seorang yang agresif secara berlebihan pun demikian. Dan yang di antaranya, seseorang yang tidak malas juga tidak agresif, pada masa lalunya pun seperti itu.

 

 

 

Buku “Yoga Sutra Patanjali Bagi Orang Modern” adalah sebuah buku yang mengungkap apa makna yang sesungguhnya dari Yoga, dimana penulisnya menjelaskan jika Yoga bukan sekedar gerakan akrobatik melainkan Yoga adalah gaya hidup.

Buku ini harus dimiliki oleh praktisi dan instruktur Yoga, karena Yoga bukan sekedar itu.